Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi

Xiaomi menjadi salah satu brand smartphone yang populer di Indonesia. Spesifikasi dan harganya yang murah menjadi daya tarik utama dari brand ini. Nah, pada kesempatan ini saya akan menjelaskan cara hapus aplikasi di HP Xiaomi.

Menghapus aplikasi dengan cara yang tidak benar akan meninggalkan cache yang memakan tempat penyimpanan.

Tutorial Hapus Aplikasi di HP Xiaomi

Berikut cara yang akan saya bagikan untuk uninstall aplikasi di HP Xiaomi. Pertama dengan pergi ke menu pengaturan, yang kedua dengan hold tap ikon aplikasi di layar.

1. Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan

Berikut langkah-langkah uninstall aplikasi di HP Xiaomi melalui menu pengaturan:

  • Buka Pengaturan/Setelan/Settings.
Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi
  • Selanjutnya pergi ke menu Aplikasi.
Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi
  • Kemudian pilih Kelola aplikasi.
Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi
  • Pilih aplikasi yang akan dihapus. Sebagai contoh saya ingin menghapus aplikasi Chess Clash.
Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi
  • Kemudian tap Hapus data.
Cara Hapus Aplikasi di HP Xiaomi
  • Pilih Hapus semua data.
Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan
  • Muncul pop up notifikasi, lalu tap Oke.
Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan
  • Tap Uninstal.
Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan
  • Muncul notifikasi, lalu tap Oke.
Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan
  • Selesai! Aplikasi berhasil dihapus.
Menghapus Aplikasi di Melalui Pengaturan

2. Hapus Aplikasi dengan Hold Tap

Berikut langkah-langkah uninstall aplikasi di HP Xiaomi dengan hold tap:

  • Hold tap (tahan) icon aplikasi yang akan dihapus.
  • Pilih Uninstal.
  • Lalu tap Uninstal.
  • Selesai.

Penutup

Sekian artikel cara menghapus aplikasi di HP Xiaomi. Bagaimana, mudah bukan? Begitu juga dengan brand HP lain, selama menggunakan sistem operasi Android, saya rasa caranya kurang lebih sama.

Anda bisa memanfaatkan aplikasi pembersih bawaan Xiaomi atau aplikasi pembersih lainnya untuk membersihkan cache. Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan tinggalkan komentar di bawah. Terima kasih.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *